Kamis, 15 November 2012

Dicari Reportase radio...



Berniat mulai memasukkan unsur pemberitaan ke dalam radio? Yang perlu kita persiapkan adalah reporter. Jika news hanya menjadi pelengkap, kita tidak perlu merekrut wartawan secara khusus untuk menangani program pemberitaan. Kita bisa melatih penyiar untuk menjadi reporter, sehingga kita tidak perlu mengeluarkan dana lebih untuk mulai melakukan liputan.
Syarat umum yang harus dimiliki penyiar untuk bisa menjadi jurnalis radio:
  • Cerdas, cepat tanggap, berpikiran logis, peka terhadap keadaan.
  • Mature, dewasa dalam menghadapi masalah, tidak idealis mau menang sendiri.
  • Open Minded, berpikiran terbuka, tidak ketinggalan informasi.
  • Profesional, bisa bertugas sesuai order dan aturan main, bekerja maksimal karena sebuah peristiwa bisa terjadi kapan saja dan tidak kenal waktu.
Harus disadari, bahwa radio adalah media audio, berbeda dengan televisi dan media cetak yang bisa memvisualkan sebuah peristiwa. Sehingga seorang jurnalis radio dituntut untuk bisa mendeskripsikan sebuah peristiwa dengan jelas dan mudah ditangkap oleh pendengar. Seorang reporter radio harus bisa mewakili mata pendengar untuk melihat kejadian di lokasi, telinga untuk mendengar isu yang beredar dan jawaban narasumber, serta menjadi mulut pendengar untuk menyampaikan apa saja yang ingin diketahui oleh pendengar.
Secara khusus, seorang jurnalis radio harus memiliki kemampuan jurnalistik dan kemampuan sebagai seorang penyiar.
·  Sebagai Jurnalis:
  • Tidak memihak & tidak berprasangka
  • Suka & banyak membaca
  • Selalu mengikuti perkembangan berita
  • Menguasai masalah
  • Mampu bertanya secara singkat dan padat
  • Mampu menggali persoalan
·  Sebagai Penyiar:
  • Akrab, fasih & spontan
  • Memiliki suara yang enak didengar
  • Mampu berbicara dengan jelas
Jangan lupa untuk selalu melakukan training dan latihan. Untuk melatih penyiar agar menguasai masalah, biasakan mereka untuk selalu melakukan riset, banyak bertanya dan banyak melihat. Agar mampu bertanya dengan singkat dan padat, minta mereka untuk selalu belajar, berlatih, sering bertukar pikiran dan membiasakan membuat daftar pertanyaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

apa pendapat anda tentang blog ini....